Cari Blog Ini

Selasa, 15 Juli 2014

PKBN Tingkat Nasional Tahun 2014







 
Salam kompak HRB-DR. Waww kali ini pramuka ambalan Hariang Banga dan Dewi Rengganis berdiri sebagai salahsatu organisasi yang menjadi peserta PKBN  (Pembinaan Karakter Bangsa dan Bela Negara) Bagi SMK Tingkat Nasional, SMK se-Kota Banjar. Ajang ini kami jadikan salahsatu momentum berharga untuk membentuk karakter pribadi yang sesungguhnya, tentunya dalm hal membela negara dipandang dari berbagai sudut, tidak hanya dari pertahanan keamanan yang menggunakan fisik saja, namun selain itu menjadi pribadi yang cerdas mengharumkan nama bangsa dengan prestasi-prestasi yang diraih dan dikembangkan oleh anak-anak bangsa juga sudah semestinya dilakukan oleh anak-anak bangsa di bumi pertiwi yang kita cintai ini. Ajang ini pula membentuk pribadi yang aktif dan kritis dalam menghadapi berbagai hal permasalahan mengenai suatu hal. Wah menyenangkan deh pokoknya.. karena disini juga dituntut untuk berpikir cepat seperti membuat drama dalam waktu 2 jam, adanya games yang menitikberatkan pada konsentrasi dan kerjasama, dan masih banyak yang lainnya karena acara ini berlangsung 3 hari yakni 17 s/d 19 Januari 2014 bertempat di SMK Negeri 1 Banjar. Bangga sekalli acara ini diadakan di pangkalan sendiri sebagai tempat yang ditunjuk langsung oleh pemerintahan kota Banjar yang dihadiri oleh wakil Walikota Banjar, juga Pasukan Tongkat (PASKAT) Ambalan tampil dalam acara pembukaan usai upacara pembukaan. Bangga HRB-DR. Semoga kakak-kakak dapat mengembangkan karakternya dalam membela negara.. Amin...

Jumat, 11 Juli 2014

Munggahan Ramadhan 1435 H - 2014 M

 Prosesi masak-memasak di kantin kebanggaan SMK Negeri 1 Banjar

Taraa... Kak Agus Abdul Latif, HRB udah siap menyajikan hidangan...

Usai makan-makan tak kelewat siraman rohaninya langsung dari Pradana puteri, kak Ayu Meilani Ahsana Praika, DR

Salam kompak HRB-DR, haha itulah salam kami. Dari nama salamnya aja udah bisa ditebak kalo HRB-DR selalu kompak. Dan ini adalah waktu kami munggahan menyambut bulan suci ramadhan 1435 H, tepatnya pada hari kamis 26 Juni 2014 di pangkalan kami.. Yang tamat ya kaka-kakak puasanya biar bisa beli baju lebaran.. wkwkwk..

Kejuaraan Hiking Rally SMK Al-Azhar Tahun 2013

Hiking Rally SMK Al-Azhar Kota Banjar, itu adalah nama kegiatan yang kami juarai. Kegiatan ini dilaksanakan pada bulan Februari 2013. Oleh-oleh yang kami bawa kali ini adalah piala juara 1 putera dan juara 1 puteri. Selamat dan semangat terus ya wa.. hahaha.. Salam kompak HRB-DR.

Kejuaran LGJSI Kwarcab Kota Banjar Tahun 2012


Salam kompak HRB-DR. Lumrah sudah mungkin jika ambalan HRB-DR yang berpangkalan SMK Negeri 1 Banjar menjadi juara dalam setiap perlombaan (yaa juara apa saja yang penting pulang bawa piala, haha...) dan bahkan aneh kalo amabalan kami ini pulang dari medan perang tanpa membawa oleh-oleh.. haha .. Dan ini adalah kemenangan kami dari anggota-anggota baru tahun 2012 dan ini adalah perlombaan pertama bagi mereka dan ajaibnya langsung dapet 3 piala, yakni juara 1 sekaligus dapet piala bergilir Kwarcab Kota Banjar dan juara fariasi-formasi, hebat kan? Iya dong.. Perlombaan ini di adakan oleh Kwarcab Kota Banjar dalam kegiatan LGJSI (Lomba Gerak Jalan Santai Indah) Kwarcab Kota Banjar Tingkat SLTP/ sederajat se-Kota Banjar dan SLTA/sederajat se-Kota Banjar, November 2012.. Lanjutkan perjuanganmu HRB-DR, bikin sejarah terus ya ;)

Anggota Penegak Laksana Tahun 2014


Ini adalah 12 anggota putra dan 10 anggota putri ambalan Hariang Banga dan Dewi Rengganis Gudep 01.071-01.072 pangkalan SMK Negeri 1 Banjar yang telah menyelesaikan SKU penegak laksana dan mengikuti pelantikan menjadi penegak laksana pada hari sabtu s/d minggu tanggal 10 s/d 11 Mei 2014 di pangkalan SMK Negeri 1 Banjar. Selamat kepada kakak-kakak HRB-DR yang telah menjadi penegak laksana, semoga menjadi pribadi yang lebih dewasa dan mandiri, memahami alam dan lingkungan. Salam kompak HRB-DR ;)